Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dan Victoria University (VU) Australia menandatanngani Memorendum of Understanding (MoU) pada Selasa 13 Februrai 2018 di Melbourne, Australia. Penandatangan dilakukan oleh Rektor UMS Dr. Sofyan Anief, M.Si dan Deputy Vice Chancellor Victoria University Rhonda Hawkins.
Penandatangan tersebut merupakan bagian dari kunjungan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Leaders Visit Australia 2018 yang dipimpin oleh Ketua Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof. Dr. Lincolin Arsyad. Kegiatan PTM Leaders Visit Australia 2018 tersebut yang berlangsung mulai tanggal 12 – 18 Februari 2018.
“Penandatangan kerjasama berupa Memorendum of Understanding (MoU) antara Victoria University dengan 19 delesasi PTM, termasuk dengan Universitas Muhammadiyah Surakarta,” ujar Sekretaris Rektor UMS, Dr. Anam Sutopo kepada ums.ac.id melalui telpon seluler.
Dr. Anam yang mendampingi kegiatan Rektor UMS menjelaskan, Rektor UMS akan menindaklanjuti kerjasama ini dengan mengambil bagian dengan melakukan student mobility, staff exchange dan penjajagan program double degree.
Dr. Anam menamahkan kedepannya peningkatan kerjasama antara UMS dan Victoria University Australia ini, akan dlaksanakan oleh Biro Kerjasama dan Urusan Internasional Universitas Muhammadiyah Surakarta. Dengan telah ditandatanginya MoU tadi maka menambah jejaring kemitraan UMS dengan perguruan di luar negeri, khsusnya di Australia. Dengan demikian juga akan memperkuat UMS dalam mewujudkan menuju World Class University.
Sementara itu, sehari sebelumnya tanggal 12 Februari 2018 UMS juga melakukan kerjasama dengan Holmesglen University Australia untuk memperkuat pendidikan vokasi. Seperti diketahui bahwa Holmesglen University Australia sangat terkenal dengan pendidikan vokasinya.
Pada saat kunjungan ke Holmesglen University Rektor UMS beserta 19 Rektor PTM dibawah pimpinan Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah diajak keliling kampus yang sangat luas sekali. Setelah melihat kampus dari dekat dengan berbagai lab yang dimiliki dan bertukar pikiran terkaiat dengan diskusi yang panjang.
Rektor UMS mengatakan, untuk memperkuat program vokasi yang telah dimiliki, seperti alat berat, animasi dan perbankan syariah diperlukan mitra yang tangguh. Ke depan, implementasi kegiatan MoU ini akan dilaksanakan oleh sekolah Vokasi dan Fakultas Teknik dibawah koordinasi Biro Kerjasama dan Urusan Internasional Universitas Muhammadiyah Surakarta dengan meningkatkan kemampuan mahasiswa melalui student exchange dan staff exchange maupun kolaborasi dalam bidang penelitian. (Eko – Editor.Ahmad)
Sumber : ums.ac.id